Jumat, 08 Februari 2013

Pemutaran Film Bioskop Rakyat #6



Bioskop Rakyat (Biora) Cinema Lovers Community (CLC) Purbalingga akan diputar kembali pada Sabtu malam, 9 Februari 2013 jam 19.30 dan Minggu sore, 10 Februari 2013 jam 15.30 di markas besar CLC jalan Puring nomor 7 (selatan alun-alun) Purbalingga.

Biora pekan ini rencananya memutar film dokumenter panjang bertajuk “Naga yang Berjalan di Atas Air” yang Forum Lenteng Jakarta bekerjasama dengan Komunitas Djuanda Tangerang Selatan dalam program Monitoring Upgrading Akumassa.

Film yang diproduksi tahun 2012 ini bukan hanya sebuah upaya memberikan informasi, melainkan menjadi semacam penggalan kronik sejarah sosial Kota Tangerang Selatan. Di samping itu, juga merintis perekaman sosiokultural masyarakatnya. Pengambilan ide ini didasari satu alasan yang kuat, bahwa denyut nadi Kota Tangerang Selatan tak terlepas dari aspek budayanya.

Manajer CLC Nanki Nirmanto mengatakan beberapa pemutaran film Biora ke depan merupakan program distribusi “DVD Untuk Semua” dan beberapa karya Forum Lenteng yang bekerjasama dengan CLC Purbalingga. “Untuk itu Pusat Data Penelitian Pengembangan dan Perpustakaan Forum Lenteng memberikan koleksi filem dan video kepada kami untuk kepentingan pembelajaran dan pengembangan organisasi,” tuturnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar